Header Ads

Persikab Ditaklukkan Perseman 0-3

Tim Persikab Kabupaten Bandung gagal mencuri poin di partai tandang pertama tur Papua setelah menyerah 0-3 kepada tuan rumah Perseman Manokwari, dalam pertandingan lanjutan Grup 2 Kompetisi Divisi Utama 2010/2011 di Stadion Sanggeng, Manokwari, Selasa (29/3).

Seluruh gol yang bersarang di gawang Persikab tercipta pada babak pertama. Ketiga gol kemenangan tuan rumah itu dicetak Choirul Huda menit ke-16, Tutug Widodo menit ke-35, dan Febrian Sofiandi menit ke-37.

Dengan kekalahan tersebut, Persikab turun satu tingkat ke posisi-8 dengan mengumpulkan nilai 26, hasil 8 kali menang, 2 kali seri, dan 8 kali kalah. Sedangkan bagi Perseman, kemenangan atas Persikab membuat posisinya naik ke urutan 5 dengan nilai 30 hasil 9 kali menang, 3 kali seri, dan 7 kali kalah.

Kegagalan meraih poin dalam pertandingan ini, membuat kubu Persikab kecewa. Selain tidak bisa memenuhi target mencuri poin, penampilan para pemain Persikab di babak pertama jauh dari yang diharapkan.

"Di babak pertama, penampilan para pemain sangat buruk. Mereka tidak bisa mengembangkan permainan. Kondisi ini dimanfaatkan dengan baik oleh tuan rumah dan bisa mencetak tiga gol," ujar pelatih Persikab, Suhandono kepada "GM", Selasa (29/3).

Menurutnya, kondisi yang dialami para pemain di babak pertama, lebih disebabkan hilangnya konsentrasi. Selain itu, fisik pemain sempat drop akibat cuaca panas di stadion. "Semua pemain tampil tanpa arah. Koordinasi dan kerja sama tidak berjalan dengan baik," ungkapnya.

Mengenai tiga gol yang bersarang di gawang Deni Sopandi pada babak pertama, semuanya berawal dari umpan crossing. Menurutnya, pemain Persikab gagal menutup pergerakan para pemain Perseman yang dengan leluasa bisa memberikan umpan dan mencetak gol.

"Akibat dari hilangnya konsentrasi, maka pergerakan pemain lawan tidak diantisipasi dengan baik. Maka kondisi ini harus dibayar mahal dengan terciptanya tiga gol ke gawang kita," katanya.

Pada saat jeda, tim pelatih memberikan motivasi kepada para pemain untuk tampil fight dan berani menyerang. Instruksi tersebut bisa dilaksanakan pemain Persikab di babak kedua dan mampu mendominasi permainan.

"Di babak kedua, gantian kita yang mengendalikan permainan. Namun dari tiga peluang yang ada melalui Cahya Sumirat, Pablo Frances, dan Angel Ebus tidak ada yang berbuah gol," katanya.

Melihat penampilan mengecewakan saat dijamu Perseman Manokwari, tim pelatih Persikab mempunyai pekerjaan rumah untuk segera memperbaiki penampilan Yusrizal dan kawan-kawan. Pasalnya, Persikab harus menghadapi tim kuat lainnya, Persiram Raja Ampat, Sabtu (2/4).

"Kita akan memperbaiki penampilan tim ini secara keseluruhan. Semoga saja, penampilan tim akan lebih bagus lagi dalam pertandingan melawan Persiram Raja Ampat nanti," tegasnya. 




Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.