Sepuluh Pemain PSCS Cilacap Dipertahankan
Sebanyak sepuluh pemain lokal akan dipertahkan oeh PSICS Cilacap di
kompetisi mendatang. Para pemain ini dianggap mampu dan telah
menunjukkan performanya selama kompetisi Divisi Utama 2011-2012 di Grup
2.
“Ya, manajemen memang mempertahankan mereka (sepuluh pemain) karena
performanya selama kompetisi ini cukup besar,” ungkap Media Officer PSCS
Cilacap Rasino. Namun semua peman yang dipertahankan adalah pemain
lokal. Sedangkan tiga pemain asingnya kemungkinan bakal dilepas.
Di kompetisi mendatang, tukas Rasino, manajemen juga akan mengutamakan
para pemain lokal sekaligus melakukan pembinaan terhadap potensi-potensi
pemain muda di daerah. “Kita juga membuka diri untuk pemain magang,”
jelasnya.
Saat ini para pemain memang sudah dipulangkan ke rumah masing-masing.
Namun mereka juga dibekali untuk tetap menjaga kondisi selama libur
kompetisi kali ini. Selain itu, tambah Rasino, apabila mereka mengikuti
turnamen atau pertandingan, para pemain harus mendapatkan rekomenasi
dari pihak manajemen sehingga kondisi mereka terpantau.
Manajemen juga melihat adanya pengurangan jumlah penonton dalam laga
kandang di kompetisi kali ini. Jika dibandingkan dengan kompetisi
sebelumnya, Rasino menyebutkan rata-rata penonton kandang mencapai 15
ribuan. Namun dalam kompetisi kali ini rata-rata berkisar 10 ribuan
penonton. (DU)
Post a Comment